Halo Kampus
0

HIMASKA “Helium” UIN Maliki Malang sukses membangun kesadaran milenial akan potensi diri

Himpunan Mahasiswa Kimia (HIMASKA) “Helium” UIN Maliki Malang baru saja mengadakan webinar tentang pentingnya self awareness terutama pada kaum-kamu milenial. Webinar yang dilaksanakan Sabtu (13/11/2021) mengundang Saskhya Aulia Prima sebagai pemateri yang merupakan penggiat di bidang psikologi dan juga sebagai co-founder tiga saudara. Acara ini dilaksanakan secara virtual dengan platform zoom meeting dan live streaming melalui youtube.

Webinar skala nasional ini sukses dengan peserta sebanyak 400 dari berbagai daerah. “selain pematerinya, webinar ini juga Free HTM, mungkin itu yang membuat peserta banyak tertarik” kata Anisatuz Zakiyah selaku ketua pelaksana webinar ini.

Acara ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pentingnya mengenal diri sendiri, kesadaran akan kemampuan diri sendiri, dan mengetahui langkah yang akan dilakukan untuk mengembangkan potensi diri

“Semoga setelah diadakan acara webinar kita sebagai millenial muda lebih bisa memahami kemampuan diri kita sendiri atau self awarness dan acara ini bisa menambah pengetahuan yang bermanfaat untuk orang lain dan dapat di terapkan di diri sendiri di dunia nyata” tambah Anisatuz

Pewarta : Muhammad Zaki Imam

More Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fill out this field
Fill out this field
Please enter a valid email address.
You need to agree with the terms to proceed

Most Viewed Posts
Menu