Capsule Wardrobe adalah pilihan pakaian yang minim namun bisa dipadu-padankan dengan pakaian yang lain sehingga memperoleh penampilan yang berbeda-beda. Capsule Wardrobe dapat membantumu memilih pakaian lebih cepat dipagi hari dan kamu tidak perlu membongkar seluruh lemari kamu saat akan memakai pakaian. Capsule wardrobe juga bisa membuat kamu semakin percaya diri dengan outfitmu. Gimana caranya? Yuk simak tipsnya!
Tips Membuat Capsule Wardrobemu Sendiri
- Memilih Pakaian dengan Warna-warna Netral
Warna netral seperti warna hitam, putih, atau warna pastel yang tidak mencolok akan lebih mudah untuk dipadu-padankan. Selain itu pakaian dengan warna-warna netral ini akan terasa nyaman dipakai saat kuliah offline, karena tidak mencolok.
- Menentukan Jenis Pakaian yang Ada di Lemari
Kamu bisa memisah-misahkan jenis pakaian apa yang ada di lemarimu sehingga mudah untuk mengambilnya saat akan memakai. Misalkan, celana jeans, outer, blouse, atau kemeja.
- Belilah Pakaian Secukupnya
Membeli pakaian secukupnya tentunya tidak asal membeli pakaian. Kamu bisa memilih terlebih dahulu jenis pakaian apa yang kamu butuhkan. Kamu juga harus memikirkan apakah pakaian ini dapat dipadu-padankan dengan pakaian yang ada di lemarimu.
- Buatlah daftar list outfit kamu
Daftar list outfit yang sudah kamu rancang dan kamu padu-padankan dengan baju-baju yang ada di lemarimu akan mempermudah kamu dalam memilih pakaian. Kamu bisa membuat ratusan outfit dengan beberapa pakaianmu saja.
Yuk mulai bikin Wardrobe Capsule biar makin percaya diri buat OOTD!
Penulis: Putri Faradila (Lathifa)