Siapa sih di sini yang gak tau pasangan selebriti Samuel Zylgwyn dan Franda? jadi mereka tuh ikutan merayakan Hari Anak Nasional di Gedung SMESCO, Jakarta Selatan, baru-baru ini. Acara itu menjadi momen penting karena berhasil memecahkan rekor MURI dengan melibatkan 1000 balita Indonesia yang secara serentak mengikuti kegiatan ganti popok lo sobat muda. Franda juga bilang kalau pemecahan rekor ini memiliki nilai edukatif yang penting untuk disebarluaskan. Karna franda pikir penggunaan popok pada bayi bukan hanya tentang memenuhi kebutuhan dasar, tetapi juga terkait dengan kesehatan dan kenyamanan anak.
Dengan memilih popok yang tepat, orang tua dapat mastiin tuh kalau bayi mereka tetap sehat dan nyaman sepanjang hari. Franda berharap acara seperti ini bisa terus dilakukan untuk meningkatkan kesadaran orang tua akan pentingnya memilih popok yang berkualitas dan menggantinya secara rutin demi kesehatan si kecil. Baginya, peran orang tua dalam menjaga kesehatan anak sangatlah penting, dan pemilihan popok yang tepat adalah salah satu langkah kecil namun signifikan dalam merawat buah hati mereka.
Samuel Zylgwyn juga nekenin pentingnya memperhatikan kualitas popok bayi. Menurutnya, kita tidak boleh meremehkan penggunaan popok anti ruam yang berkualitas. Samuel bilang kalau dampaknya sangat besar bagi tubuh anak. Oleh karena itu, kita harus benar-benar memperhatikan kualitas produk dan aspek-aspek lain yang bermanfaat untuk kesehatan dan kenyamanan bayi.
Dalam kampanye ini, Samuel juga nekenin bahwa dukungan mereka terhadap rekomendasi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI). IDAI menyarankan agar popok diganti setiap empat jam sekali. Menurut Samuel, ini bukan sekadar saran, tapi penting banget untuk kesehatan bayi. Mengganti popok secara teratur bisa mencegah ruam pada kulit bayi, yang sering banget jadi masalah di kalangan balita di Indonesia
Penulis : Salsabila Fatikha Rivani (Sonya)
Editor : Muhaimin Saifullah (Gibran)