Music
0

List Daftar Musisi Indonesia yang Merilis Proyek Musik dengan Musisi Korea Selatan Menambah!!

Salah satu musisi cantik Indonesia berkolaborasi dalam lagu terbarunya. Raisa seorang penyanyi tanah air bersama Sam Kim merilis single yang berjudul “Someday”. Di tanggal 12 november lagu ini rilis di semua platform musik. Tetapi pada tanggal 2 november sebelumnya agensi Sam Kim mengabarkan di salah satu platform sosial media. Tidak hanya itu yang membuat para penggemar tidak sabar, Raisa pun membagikan video pendek bersama Sam Kim pada tanggal 9 November.

Sam Kim mengungkapkan antusiasmenya dalam kolaborasinya dengan Raisa. “Saya berharap penggemar di Korea dan Indonesia akan menyukai Someday. Saya juga berharap bisa bertemu dengan penggemar di Indonesia secara langsung dalam waktu dekat. Saya sangat menantikannya”, ujar Sam Kim, dilansir dari hankyung, Selasa (2/11).Demikian juga Raisa yang mengaku senang dan berharap jika “Someday” bisa mempersatukan para penggemar dari Indonesia dan tentunya Korea Selatan.

Dalam konferensi pers online tersebut, Sam Kim dan Raisa akan berbagi cerita tentang bagaimana asal mula kolaborasi antara keduanya bisa terwujud. Raisa memang ngefans dengan pelantun Love Me Like That itu. Ia pun memberanikan diri untuk kontak Sam Kim lebih dulu lewat DM Instagram. Raisa tidak menyangka langsung mendapat respon yang positif dari Sam Kim.

“Dasarnya karena aku adalah fansnya Sam, juga album dan lagunya, aku banyak merekomendasikan lagunya ke teman-teman musisi. Lalu aku bilang (ke label) gimana kalau aku kolaborasi sama dia. Ini bisa menjadi sesuatu. Lalu mereka menghubungi Antenna (label Sam Kim), aku kontak Sam lewat DM Instagram,” ujar Raisa saat jumpa pers di CGV FX Sudirman, Jakarta Pusat, Jumat (12/11).

Sementara itu Sam Kim juga memuji Raisa sebagai penyanyi yang luar biasa. Keduanya sering ngobrol dan bertukar referensi musik hingga akhirnya menghasilkan lagu Someday. “Someday bercerita tentang, kalian tahu mencintai seseorang dan tahu dia mencintai kalian. Tapi mungkin kalian menghabiskan waktu terlalu lama, terlalu nyaman, ego mulai muncul, sama-sama merasakan memendam hal yang sama. Kalian ingin cinta itu tersampaikan, tapi kalian tidak ingin mengutarakannya duluan. Kalian harap pasangan kalian yang melakukannya dulu,” pungkas Sam Kim.

– Kara

More Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fill out this field
Fill out this field
Please enter a valid email address.
You need to agree with the terms to proceed

Most Viewed Posts
Menu