Halo Kampus
0

Daftar Anggota Pansel Sekkota, dari Pemprov hingga Rektor UIN Malang

Tim panitia seleksi (pansel) untuk jabatan Sekretaris Daerah Kota (Sekkota) Malang sudah terbentuk. Tim pansel ini gabungan dari pemerintahan dan akademisi. Dua orang dari Pemprov Jatim dan tiga orang berlatar belakang akademisi. Mereka ditunjuk untuk mencari pengganti Wasto, Sekkota Malang yang pensiun sejak 1 Maret lalu. Tim pansel itu adalah Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Jatim Dr Ir Heru Tjahjono, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jawa Timur Dr Nur Kholis SSos MSi. Sedangkan dari akademisi yakni Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Prof Dr Abdul Haris MAg, Guru Besar Bidang Sistem Pemerintahan Daerah dan Administrasi Publik Universitas Brawijaya Prof Dr Bambang Supriyono, serta Asisten Ahli Ilmu Pemerintahan Publik Universitas Brawijaya Andy Kurniawan MAP.
Pendaftaran Sekkota Malang telah dibuka sejak 15 Maret sampai 19 Maret mendatang setelah sebelumnya per 12-14 Maret telah dilakukan sosialisasi dan publikasi. Anggota pansel tersebut akan bekerja mulai dari tahapan seleksi administrasi sampai penentuan calon sekkota yang direkomendasikan. Seleksi administrasi dilaksanakan bersamaan dengan masa pendaftaran sekaligus melakukan penelusuran rekam jejak calon. Setelah itu, berlanjut pada seleksi kompetensi (asesmen), presentasi makalah, dan wawancara. Tiga besar tersebut akan menjalani rangkaian tes kesehatan dan kejiwaan serta pelaksanaan uji publik. Baru tim pansel akan menyampaikan penilaian akhir kepada Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK). Sementara itu, prestasi Rektor UIN Maulana Malik Ibrahim Prof Dr Abdul Haris MAg tercatat telah menciptakan 18 karya ilmiah dan 5 kegiatan penelitian. Pria kelahiran tahun 1962 itu juga sempat menjabat posisi penting seperti anggota Dewan Pertimbangan Forum Rektor Indonesia dan Ketua LP Maarif NU Provinsi Jawa Timur.
Penulis : Trina_HI

More Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fill out this field
Fill out this field
Please enter a valid email address.
You need to agree with the terms to proceed

Most Viewed Posts
Menu