Seru dan Penuh Insight! Diklat keradioan Dasar 24, Digelar dengan Sukses!

Akhirnya! Diklat Keradioan Dasar ke 24 sudah berhasil digelar dengan sukses. Emang di setiap tahunnya Simfoni FM  mengadakan acara ini buat Sobat Muda agar menjadi calon penyiar yang hebat dengan konsisten dan komitmen yang keren. Tema yang di usung pada Diklat Keradioan Dasar tahun ini adalah “Become an Amazing Broadcaster with Commitment and Cosistent Forever”

Di acara Diklat ini Sobat Muda bakalan membangun banyak relasi dengan kakak-kakak Crew Simfoni FM, dan juga para teman DKD kamu sendiri, yang pastinya kalian bakalan seru-seruan dan membangun tali kekeluargaan yang hangat dan erat. Karena disini, semua Crew Simfoni FM sudah menjadi bagian dari keluarga.

Gak hanya itu, kalian juga bakalan dapet materi yang penuh dengan insight tentang Keradioan sampai kepemimpinan, pokoknya banyak banget deh dan pastinya daging banget. Pematerinya juga gak kalah seru dan keren abis loh, dimana para pematerinya ngebahas banyak banget tentang kesimfonian dan pengalaman mereka yang telah menjadi demisioner di Simfoni FM. Wahh keren dan seru banget deh pokoknya.

 

Penulis dan Editor : Muhaimin Saifullah (Gibran)

More Similar Posts

No results found.

Most Viewed Posts

No results found.

Menu