Music
0

Keren Banget!! Musisi Masto Sidharta Bikin Video Clip Lagu ”Hari Ini” Tanpa Bantuan Tim

Kunjungan Masto Sidharta ke kantor Liputan6.com (Sumber: Liputan 6)

Baru aja rilis nih, lagu kolaborasi dari Masto Sidharta dan Riwin Musisi senior Bali. Lagunya berjudul “Hari Ini”,lagu ini tuh bermula saat Riwin main ke rumah Masto. Kedua musisi ini pengen banget buat lagu sampai akhirnya Riwin ngirim aransemen musik dan juga judul lagunya. Nah, kerja sama dari keduanya berjalan baik sampai Masto ngolah sendiri lirik, notasi sampai vokalnya.

 

Gambaran dari single ”Hari Ini” ngasih pesan buat pendengar bagaimana pentingnya ngejalanin hari ini dengan semangat dan syukur. Tak hanya itu, liriknya pun berupa ajakan buat pendengar biar bisa ngehargain setiap momen dan berusaha menciptakan keberkahan dalam hidup. Selang setelah lagu ini muncul keduanya langsung buat video clip ”Hari Ini” yang diunggah di YouTube Masto Sidharta.

 

Nggak cuman liriknya aja loh Sobat Muda, tapi video clipnya dibuat sederhana di dua tempat yang berbeda. Video clip ini ngasih gambaran suasana metropolitan dan suasana bali yang santai. Footage yang ada di video itu ada Masto Sidharta yang pergi ke beberapa tempat di Jakarta sambil naik kendaraan umum dan juga Riwin yang ngendarai mobil lalu berinteraksi main gitar di salah satu jalanan di Bali.

 

Menariknya, proses video clip mulai dari pengambilan video dan juga editing dilakuin sendiri oleh Masto dan Riqwin tanpa bantuan tim. Kutipan dari Liputan 6 Masti ngaku kalau buat ngedit sekarang uda gampang karena ada aplikasi dan ngedit sendiri di Capcut. Proses syuting yang dilakuin mandiri bikin keduanya uda kebayang gimana nanti editannya dan juga hasil jadinya sekitar dua harian.

 

Penulis : Khumairoh Nur Abidah (Alisha)

Editor : Muhaimin Saifullah (Gibran)

Tags: ,

More Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Fill out this field
Fill out this field
Please enter a valid email address.
You need to agree with the terms to proceed

Most Viewed Posts
Menu