Waktunya liburan nih sobat muda, tapi sayangnya karena ada PPKM jadi nggak bisa kemana-mana. Buat kamu khususnya para pecinta drama korea, untuk ngisi waktu liburanmu, kita kasih list rekomendasi drama korea genre komedi yang tayang di tahun 2021. Pastinya bakal temani liburanmu dengan penuh canda tawa.
1. My Roomate is a Gumiho
Drama ini baru aja selesai nih sobat muda. Menceritakan tentang gumiho yang telah hidup lebih dari 900 tahun mengumpulkan energi manusia selama hidupnya agar dia bisa berubah menjadi manusia. Tapi suatu hari dia bertemu dengan mahasiswi sejarah korea yang secara tidak sengaja membuat kelereng jiwa gumihonya keluar dan tertelan oleh mahasiswi tersebut. Melihat kesempatan dalam kesempitan, sang gumiho memutuskan untuk tinggal bersama dengan mahasiswi tersebut agar dia bisa segera menjadi manusia. Drama yang diperankan oleh Jang Ki Yong dan Lee Hyeri (Girl’s Day) ini penuh dengan adegan-adegan lucu dan ringan untuk ditonton.
2. Hospital Playlist S2
Hospital Playlist S2 adalah drama bertema kesehatan, projek lanjutan dari Hospital Playlist S1. Drama ini menceritakan tentang perjalanan hidup, suka dan duka 5 orang sahabat yang berprofesi sebagai dokter. Drama ini ringan untuk ditonton karena ceritanya yang mudah dipahami, tidak terlalu banyak konflik dan menunjukkan realita keseharian bagaimana kehidupan seorang dokter di Korea Selatan. Ada yang menarik nih sobat muda, karena di akhir episode selalu menampilkan 5 sahabat ini bernyanyi.
3. Vincenzo
Vincenzo, drama korea yang sempat viral dengan pemeran utama Song Joong Ki yang menjadi seorang mafia dari Italia. Drama ini bisa dikategorikan sebagai drama action namun ada banyak kejadian lucu dimana Vincenzo memiliki banyak sekali akal untuk menghukum musuh-musuhnya dengan cara yang sangat out of the box.
4. Mr. Queen
Kisah seorang koki yang jatuh dari apartement dan mendarat di kolam renang. Tapi anehnya ketika dia terbangun, dia berada di zaman Joseon dan jiwanya tertukar dengan seorang ratu. Koki itu terheran-heran bagaimana bisa dia berakhir berada disana. Namun, sang raja yang awalnya tidak menyukai ratu menjadi menyukainya karena sang ratu menjadi orang yang menarik menurutnya. Koki kerajaan mulai merasa tersaingi karena kemampuan memasak sang ratu lebih baik darinya. Wah! Kekocakan yang disebabkan oleh perilaku sang koki yang menjelma menjadi ratu Joseon mengundang banyak tawa bagi pemirsanya. Drama ini recommended buat kamu yang lagi galau dan pengen banget ketawa sobat muda.
5. True Beauty
Drama sekolah kali ini adalah adaptasi dari webtoon yang berjudul sama sobat muda. Menceritakan tentang perjalanan seorang siswa perempuan (Lim Ju Kyung) yang dibully di sekolah lamanya karena dia dianggap jelek oleh teman-temannya. Lalu ketika ayahnya ditipu oleh penipu investasi bodong, terpaksa dia harus pindah ke rumah lamanya dan pindah sekolah. Namun Jukyung berubah menjadi cantik dan menjadi primadona di sekolah barunya. Dan ada 2 laki-laki tampan yang menyukainya yaitu Lee Su Ho dan Han Seojun.
Itu tadi 5 rekomendasi drama korea ber-genre komedi yang tayang di tahun 2021 buat kamu. Kurangi kegiatan diluar rumah, stay save dan jaga kesehatan. Liburan dirumah aja sambil nonton drama korea yang kita rekomendasiin ya sobat muda…
Buat kamu yang punya list drama sendiri selama liburan, boleh langsung komen dibawah…
Salam Peace dan Kreasi.
2 Comments. Leave new
terima kasih atas infonya! Beberapa hal anyar yang saya temukan di sini. artikel yang anda buat benar-benar baik, saya mengharap anda akan menulis artikel sebagai berikut kembali di lain kali, selalu berkreasi.
Pos yang baik. Saya selalu periksa weblog ini serta saya di inspirasi! Kabar yang paling bermanfaat terutama sisi penutup 🙂 Saya banyak menyaksikan berita sesuai ini. Saya cari berita spesifik ini buat saat yang benar-benar lama. Terima kasih atas postingannya serta mudah-mudahan sukses.